Memasang Kalender di Blog

Untuk memasang sebuah kalender kita bisa memanfaatkan berbagai situs penyedia kalender gratisan. Situs seperti ini sangatlah banyak, tentunya mereka berlomba dengan menampilkan kalender-kalender yang menarik untuk di lihat. Agar tidak terlalu bingung mencarinya, saya berikan contoh satu saja yaitu http://www.free-blog-content.com. Silahkan coba sobat kunjungi situs tersebut ! kalender yang di sediakan sangat beragam. Silahkan klik kategori yang ada untuk memilih bentuk kalender yang sobat sukai, kemudian copy kode yang di berikan di bawah gambar kalender lalu paste pada notepad untuk nanti keperluan di simpan di blog.




Untuk cara instalasi, silahkan ikuti langkah-langkah berikut !

Untuk Template klasik

  1. Sig in di blogger dengan id sobat
  2. Klik menu Template
  3. Klik menu Edit HTML
  4. Copy seluruh kode HTMl lalu paste pada program notepad kemudian save. Ini di maksudkan untuk berjaga-jaga apabila terjadi kesalahan dalam proses editting template, sobat masih mempunyai data untuk mengembalikannya ke semula
  5. Copy kode yang tadi telah ada di notepad lalu paste pada tempat yang di inginkan, mau di sidebar atau di manapun boleh
  6. Klik tombol Simpan Perubahan Template
  7. Selesai.



Untuk Template baru

  1. Sign in di blogger dengan id sobat
  2. Klik menu layout
  3. Klik menu Elemen Halaman
  4. Klik tulisan Tambahkan sebuah elemen halaman
  5. Klik tombol TAMBAHKAN KE BLOG di bawah tulisan HTML/JavaScript
  6. Copy kode yang tadi telah ada di notepad lalu paste pada kolom yang di sediakan
  7. Klik tombol SIMPAN PERUBAHAN
  8. Pindahkan elemen yang baru di buat pada tempat yang sobat inginkan, lalu klik tombol SIMPAN
  9. Selesai.

0 komentar: